12 Sept 2008

Kumpulan Tips Paling Ampuh Mencegah Virus Komputer Masuk

Virus lagii, virus lagii. . . . Windows memang kaya akan virus. Kalau sudah kena virus, komputer jadi lemoot, error, dan yang paling parah RUSAK. Terpaksa deh install ulang. Kalau bisa install ulang sendiri sih lebih baik, tapi kalau harus merogoh kocek untuk ke tukang servis, boke . . . . Yang paling pudah menangani virus adalah mencegahnya terlebih dahulu untuk masuk. Bila virus sudah masuk ke system jadinya berabe. Berikut saya kumpulkan tips-tips mencegah virus masuk ke system kompi windows kamu, berdasarkan pengalaman. 1. Pasang antivirus yang ratingnya bagus dan bisa mencegah virus yang belum ter-signature/terdeteksi. Saya sarankan memakai Bitdefender, Symantec Norton, Kaspeskey. Jangan pakai yang free edition, karena antivirus yang free terkadang mudah terkena virus. 2. Update antivirus secara berkala. Bila tidak bisa di-update tiap hari, bisa seminggu sekali, lebih baik sesering mungkin. Sebab, antivirus manapun yang baik adalah antivirus yang paling up to date. 3. Matikan autorun. Virus biasanya masuk dari autorun. Mengenai caranya, silahkan googling. 4. Tekan shift ketika memasukkan flashdisk ke komputer. Setelah proses deteksi flashdisk selesai, baru lepaskan. Sebenarnya, cara ini akan mematikan autorun sementara. (cara simpel tapi ampuh) 5. Munculkan extensi file, file hidden dan system. Caranya di Tools - Folder Options - View. Check "Show hidden files", danUncheck "hide extension . . ." dan "hide protected . . ." (bila Folder options tidak ada, bisa jadi kompi sudah kena virus) Bila di flashdisk kamu ada file hidden (warna iconnya bening) berekstensi .exe .vbs .scr dan autorun.ini. Kemungkinan besar virus. Langsung delete bila memang tidak mengenali file-file tersebut. 6. Kunci registry. Virus akan masuk ke system dan memodifikasi registry. Cara mengunci registry silahkan googling lagi yaaa. 7. Hati-hati dalam membuka folder. Terkadang, ada file virus yang menipu dengan icon menyerupai folder, tapi sebenarnya ekstensinya scr atau .exe. Untuk lebih amannya bila sedang explore files, gunakan folder tree (view - explorer bar - folder). 8. Gunakan aplikasi deepfreeze atau sejenisnya (untuk yang advance). Aplikasi ini akan merestore / mengembalikan keadaan lokasi di hardisk yang ditentukan ke keadaan semula saat komputer di-reboot. Cara ini lumayan ampuh, namun terkadang kurang nyaman.
Semoga berguna.

2 comments:

  1. Wah..wah..

    Untuk mengetahui comment saya silakan googling.. ^_^

    _dayate07_

    ReplyDelete
  2. info yang menarik,

    mau tahu forex??
    klik disini

    ReplyDelete